Rasa-rasanya gak afdol jika mengajak orang lain untuk berkebun sedangkan saya sendiri tidak mencobanya, akhirnya saya pun mulai untuk berkebun, alasannya kebetulan saya gak suka olah raga jadi biar gerak dikit dan berkeringat daripada kebanyakan duduk didepan komputer badan semakin tidak sehat saja maka berkebunlah yang menjadi pilihan saya, selain itu lingkungan sekitar kita pasti terlihat lebih bersih, sejuk, indah, rindang, nyaman, dan pastinya kita bisa menyumbang Oxigen juga ke udara bukan?.
Setelah browsing-browsing akhirnya sayapun punya ide kenapa gak coba menanam tanaman sayur-sayuran saja biar lebih manfaat, kalau tanaman hias sudah biasa kita lihat dipekarangan rumah, tapi kalau menanam sayur-sayuran dipekarangan rumah? keliatannya unik juga yach, untuk melengkapi kegiatan berkebun akhirnya sayapun membeli beberapa Tools untuk berkebun seperti dibawah ini beserta sekop, gunting, sarung tangan yg sudah ada
idealnya ingin punya seperti ini
Dan sayapun meminta dibuatkan Saung buat pembibitan, ceritanya sih ingin buat seperti greenHouse yang pake plastik UV, berhubung budgetnya minim akhirnya saya manfaatkan saja bambu-bambu bekas bongkar kandang ayam sama plastik bekas digudang(Recycle ceritanya), untuk belajar kita bereksperimen aja dulu.
Gak pikir lama akhirnya sayapun memesan bibit-bibit sayuran Rp 2000/bks dari webnya pak siapa lupa, 2 hari bibitpun sampai ke Bogor, besoknya saya mulai menyemai di tray dan barang bekas lainnya seperti bekas Cup Mie, Baskom dan Pot pelastik ukuran kecil, saya simpan didalam saung bututku lumayan terlindungi dari air hujan dan panas terik, selama penyemaian siram tiap hari pagi dan sore intinya jangan sampai kering dan terlalu sering basah,
untuk menanam bibit tersebut, saya coba menggunakan media sekam mentah, tanah, dan sedikit pupuk kandan saya aduk pake skop lumayan berkeringat, diamkan selama seminggu dulu jangan langsung ditanami biar tanahnya stabil dulu. Setelah kurang lebih 2 mingguan bibit yang saya semaipun tumbuh dan siap untuk dipindahkan kelahan yang disediakan.
Bersambung....ke Belajar Berkebun PartII